Self Defense Pencak Silat PSHT Mts Khoirotul Kurangi Anak Bermain Handphone

Terkait

RROL.ID, Pematangsiantar – Olahraga mengurangi kebiasaan anak-anak ketergantungan terhadap gadzed atau Handphone adalah bermain dengan hal berbeda. Hal inilah yang dilakukan olahraga seni beladiri Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate(PSHT) Rayon MTs Khoirotul Jalan Melanthon Siregar Kota Pematangsiantar.

Seorang anak sedang bersiap melakukan tendangan menggunakan alat bantu Petcing

Beladiri ini menerapkan olahraga sambil bermain bekerja sama dengan pihak Yayasan Sekolah tersebut. selain olahraga Self-defense, disini juga anak akan dididik mandiri, sopan santun, taat dan patuh terhadap orang tua dan beriman kepada Tuhan Yang Maha Esa atau sang pencipta.

Perguruan ini berpusat di Madiun Jawa Timur, diketuai oleh Muhammad Taufik dan di Siantar Simalungun dipimpin oleh Muhammad Rijal Panjaitan, SH dan khusus di Siantar dibina oleh Imran Simanjutak, M.A. yang juga ketua Yayasan Mts Khoirotul.

Seorang siswa sedang memegang petcing untuk ditendang siswi pencak silat

Latihan di sekolah tersebut setiap hari Senin, Rabu dan Jumat pukul 16.30 s.d 17.45 wib sere. latihan selama 40 menit dan 35 menit bermain seni lainnya.

Pelatih Rudi Samosir, Jumat (1/3/2024) menjelaskan bahwa konsep latihan ini menjawab tantangan anak anak jaman sekarang. dimana anak saat ini sulit ditemukan jauh dari ketergantungan gadzed. sehingga olahraga atau juga harus menemukan konsepnya.

Anak anak sedang melakukan gerakan pencak silat

“Sementara memang kita menggunakan tempat di MTs Khoirotul, secara perlahan memang kita akan menfasilitasi tempat sendiri, dengan fasilitas olahraga lengkap dengan fasilitas permainan anak-anak khususnya usia dini,” kata Rudi.

Mari bersama menciptakan aktifitas anak sehingga kecerdasan otak mereka bekerja dan tidak terdiam pada satu permainan Hanphone. tambahnya.

Reporter : F Panjaitan

spot_img

Terkini

Related Articles

Lewat ke baris perkakas